Dua Penyabu Pindah Tempat Tidur 

oleh
Dua orang penyalahgunaan narkoba berinisial H alias Itin (44) dan YS diamankan polisi. (ISTIMEWA/Posmetromedan.com)

POSMETRO MEDAN – Dua orang pria penyalahgunaan narkoba masing-masing berinisial H alias Itin (44) warga Desa Bandar Sono dan YS (44) warga Ujung Kubu, Kecamatan Nibung Hangus, Kabupaten Batubara, ditangkap personel Sat Res Narkoba Polres Batubara, Sabtu (16/11).

 Keduanya berurusan dengan pihak kepolisian setelah kedapatan memiliki narkoba jenis sabu di bengkel sepeda motor di Desa Ujung Kubu.

BACA JUGA..  Terdakwa Pembunuhan Wartawan di Karo Disidang Meski Ngaku Sakit

 Bersama kedua pria itu, polisi juga mengamankan Dua orang berinisial MI (40) dan SU (33) keduanya warga Desa Tali Air Permai, Kecamatan Nibung Hangus.

 Kepada awak media, Kasat Res Narkoba Polres Batubara, AKP Fery Kusnadi mengatakan, penangkapan tersebut berdasarkan informasi dari warga yang resah akibat peredaran narkoba di lingkungan mereka.

Dua orang penyalahgunaan narkoba berinisial H alias Itin (44) dan YS diamankan polisi. (ISTIMEWA/Posmetromedan.com)

 Usai menerima informasi tersebut, petugas langsung meluncur ke lokasi dan menemukan 4 pria tengah duduk di persimpangan jalan di depan bengkel sepeda motor.

BACA JUGA..  Diduga Rem Blong, Truk Tronton & Mobil Canter Terperosok

 “Kemudian petugas melakukan penggeledahan ditemukan barang bukti 3 buah plastik klip berisikan narkotika sabu berat bruto 0,51 gram dan 1 pipa kaca  pyrex berisi lekatan sabu seberat brutto 1,3 gram dari H alias Itin dan H,” ucap Fery, Senin (18/11).

 Dihadapkan petugas polisi, kedua tersangka mengakui kepemilikan sabu tersebut untuk dikonsumsi.

 Selanjutnya para penikmat sabu bersama barang buktinya diboyong ke Polres Batubara, guna proses hukum lebih lanjut.

BACA JUGA..  KontraS Kecewa MA Hukum Terbit Rencana 4 Tahun

 Masih keterangan Fery, karena tidak ditemukan barang bukti sabu dari MI dan SU, dan saat di tes urine hasilnya negatif narkoba sehingga dikembalikan kepada keluarganya.

Sumber : Random
Editor : Oki Budiman