Kampanye di Pantai Labu, Bobby Nasution Diteriaki 02

oleh
Calon Gubernur Boby Nasution saat berkampanye di Pantai Labu, Deliserdang

POSMETRO MEDAN – Calon Gubernur Sumatera Utara ( Sumut) Boby Nasution calon nomor urut 01, diteriaki sejumlah warga 02 saat berkampanye di Kecamatan Pantai Labu, Kabupaten Deliserdang.

Sejumlah warga yang diduga pengusung Calon Nomor urut 01 Edy Rahmayadi tidak simpatik dengan kedatangan Boby mengunjungi warga di Tempat Pelelangan Ikan ( TPI) Pantai Labu. Senin 18/11/2024.

BACA JUGA..  Massa Pendemo di Kantor KPU Deliserdang Terlibat Aksi Saling Dorong Dengan Petugas

” Kalau kami tak simpatik untuk memilih Boby Nasution, kami dukung calon gubernur 02 Edy Rahmayadi,” ungkap Warga saat ditanyai wartawan.

Kedatangan Boby Nasution ke TPI Pantai Labu melihat lihat aktifitas perdagangan. Mantu Mantan Presiden Jokowi ini juga membeli Ikan dan lainnya dari pedagang.

Usai melihat lihat sambil berbincang dengan pedagang, Boby menuju Dusun IV, Desa Paluh Sibaji untuk mendengar aspirasi warga Kecamatan Pantai Labu. Ada sekitar 50 orang warga berkumpul dipersiapkan oleh tim sukses untuk menyampaikan aspirasi langsung pada Calon Gubernur nomor urut 01.

BACA JUGA..  Bobby Lantik 54 Orang Pejabat Administrator dan Pengawas

Boby berjanji bahwa dalam kunjungan kampanyenya di Pantai Labu menawarkan sejumlah program kemasyarakatan seperti jaminan kesehatan gratis, pendidikan bantuan sosial dan mengatasi permasalahan masyarakat yang ada di Kecamatan Pantai Labu.

” Saya Kemari minta dukungan Masyarakat, sekaligus mendengar aspirasi masyarakat Kecamatan Pantai Labu. Bila saya terpilih nanti , yang menjadi keluhan dan masalah umum di masyarakat akan kita selesaikan,” pungkasnya.( Wan)

BACA JUGA..  Tim Hukum Paslon Laporkan KPU Ke Bawaslu Deliserdang

EDITOR : Rahmad