MEDAN- Mendukung kebijakan Kapolda Sumut Irjen Martuani Sormin dan Kapolrestabes Medan Kombes Johny Eddison Isir. PT Air Mas Logikreasi Sinergi melalui program ‘Ayo Membangun Negeri CSR Program Ayoo klik’ memberikan bantuan CSR berupa Komputer sebanyak 25 unit dan alat printer 5 unit Guna mendukung tugas Kepolisian.
Bantuan CSR tersebut diserahkan oleh Ceo Air Mas Group, Basuki Surodjo Diwakili Direktur Utama PT Air Mas Logikreasi Sinergi, Alfin Setio di Mapolsek Medan Baru, Rabu (8/1).
Dalam giat ini Alfin Setio turut didampingi oleh General Manager, Lazarus Kusna dan Ibu Maya selaku HRD. Bantuan CSR langsung di terima oleh Kapolsek Medan Baru, Kompol Martuasah Tobing Direktur Utama PT Air Mas Logikreasi Sinergi, Alfin Setio menyampaikan bantuan CSR ini merupakan wujud dari dukungan dan partisipasi PT Air Mas Logikreasi Sinergi terhadap tugas-tugas operasional yang diemban Polsek Medan Baru.
” Mengingat saat ini di berbagai lini kehidupan perkembangan IT yang sangat kompetitif. Oleh karena itu kami salah satu bergerak dalam penyedia barang elektronik di bidang IT memberikan kontribusi terhadap Polri khususnya Polsek Medan Baru pada bidang IT dan Pelayanan Kepolisian Lainnya,”tuturnya.
Sementara itu, Kompol Martuasah Tobing menyampaikan, ini salah satu wujud dari kepercayaan dan dukungan masyarakat terhadap Polri dalam menjaga kamtibmas.
” Polsek Medan Baru juga mengucapkan terimakasih yang tak terhingga kepada Ceo Air Mas Group Bapak Basuki surodjo dan Direktur Utama PT Air Mas Logikreasi Sinergi Bapak Alfin Setio. Kiranya apa yang diberikan kepada Polsek Medan Baru ini dapat menjadi motivasi Bagi anggota untuk Selalu Profesional dan Ikhlas guna meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat kota Medan khususnya wilayah hukum Polsek Medan,”tandas Martuasah, Kamis (9/1) siang.
Perwira satu melati di pundaknya itu berharap aplikai ayooklik.com semakin maju. ” Kiranya PT Air Mas Logikreasi Sinergi yang bergerak dalam penyedia barang dan Jasa Elektronik Ekatalog Online Shop dengan aplikasi Ayooklik.Com nya semakin maju dan sukses,”tutup Polisi yang penuh prestasi itu. (oki/son)