Dandim 0203/Lkt, Letkol Inf Deny Eka Gustiana : TMMD ke-103 Diharapkan Terlaksana dengan Baik Agar Bisa Dimanfaatkan Warga

oleh

LANGKAT|
Komandan Kodim 0203/Lkt Letkol Inf Deny Eka Gustiana,berharap apa yang dikerjakan para Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-103 di Desa Paluh Pakeh Kec. Batang Serangan, Langkat, Sumatera Utara (Sumut) dan Desa
Desa Mekar Jaya Kec. Wampu dapat berjalan lancar sesuai harapan dan hasilnya bisa dimanfaatkan warga setempat.

“Kita (TNI)mohon do’a dan dukungan dari masyarakat agar pelaksanaan TMMD di dua kecamatan berjalan lancar,karena tanpa dukungan dari masyarakat pekerjaan tidak akan tuntas, “ujar Dandim.),Kamis (11/10/2018)

BACA JUGA..  3 Pria Dibantai, 2 Tewas 1 Sekarat

Dikatakannya bahwa selama pelaksanaan TMMD para anggota Satgas menginap dirumah warga (keluarga asuh), makan disiapkan selama sebulan lebih.

“Saya minta para anggota Satgas bisa manfaatkan waktu luang buat tingkatkan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga.Melalui TMMD ini kita selaku TNI mensejahterakan rakyat demi mendukung pembangunan merata, “tegas Dandim.

Selain itu,anggota Satgas diminta untuk jaga hubungan silaturahmi dengan warga dan jangan sekali-kali meyakiti masyarakat. “TNI datang ke kampung terisolir untuk mensejahterakan dan meningkatkan perekonomian masyarakat, “pesan Dandim.

BACA JUGA..  Otak Pelaku Pembakaran Rumah Wartawan Ternyata Ketua Ormas di Labuhanbatu

Dandim juga mengingatkan agar para anggota Satgas jangan lupa melaksanakan ibadah sesuai agama masing-masing. “Sesibuk apapun tinggalkan kerjaan dan laksanakan ibadah, karena dengan ibadah dan berdo’a semoga saja pekerjaan sasaran fisik dan non fisik bisa berjalan lancar, “kata Dandim. (Red)