Warga Geger ! Temukan Mayat Wanita di Kamar Mandi Mesjid Tuntungan

oleh
Korban di Evakuasi

POSMETRO MEDAN –  Warga sekitar Masjid Al Iklas Jalan Lapangan Golf Tuntungan II, Kecamatan Pancur Batu, Kabupaten Deli Serdang geger menemukan seorang Wanita bunuh diri didalam kamar mandi mesjid Senin,10/2/2025 sore.

Mayat tersebut adalah seorang wanita paruh baya diduga mengalami depresi dan nekat bunuh diri dengan meminum cairan pembersih lantai atau sabun terlihat dari bungkusnya yang tergeletak di lantai kamar mandi mesjid.

” Minum cairan sabun lantai apa sabun pakaian gitu, ada bungkusnya dilantai. Kelihatannya ibu itu stress karena ada warga yang lihat dari semalem jalan-jalan sekitar mesjid,” ucap Ginting.

BACA JUGA..  Dalam Rangka Peringatan Ke-79 HUT TNI AU, Batalyon Komando 469 Kopasgat Ikut Serta Bazar Murah

Menurut warga, korban bunuh diri itu tidak ditemukan identitas diduga orang stress, karena sebelumnya masih tampak berada disekitar mesjid pada Minggu kemarin. Wanita itu tampak seperti stress. Ada yang menyebutkan merupakan warga dari Kecamatan Sibiru biru.

Petugas kesehatan dari Puskesmas Pancur Batu, kabupaten Deli Serdang membawa jenazah korban ke Rumah Sakit guna tindak lanjut. (Wan)

BACA JUGA..  Ditangani Polisi Terungkap, Penyerang Truk di Galang Bukan Geng Motor Tapi Preman Minta Upeti

EDITOR : Rahmad