Posmetromedan.com – Menjawab ekspektasi para pecinta performa tinggi motor Honda kembali ditunjukkan PT Indako Trading Coy selaku main dealer Honda di wilayah Sumatera Utara (Sumut) dengan mengajak seorang bikers anggota komunitas Honda dan seorang vlogger otomotif asal Medan untuk mengikuti ajang CBR Track Day 2023 Exclusive Riding Experience di Mandalika International Circuit selama 3 hari mulai 1 s/d 3 September 2023.
Sebagai bikers paling beruntung, Bro M. Iqbal dari CBR Riders Medan yang akan mewakili Honda Sumut dipastikan akan mendapatkan pengalaman luar biasa bergabung bersama para pebalap ternama Honda sekaligus merasakan aura balap kelas dunia bersama kuda besi Honda CBR250RR di Mandalika.
Pengalaman berkelas juga akan turut dirasakan oleh seorang influencer motor asal Medan Rendi Azwari. Dimana sebagai vlogger otomotif, tentunya akan banyak hal menarik yang dapat dibagikan pada setiap akun media sosialnya, salah satunya mersakan langsung sensasi balapan kelas dunia bersama Honda CBR250RR di sirkuit kelas internasional Mandalika.
Sebelum mengikuti CBR Track Day, Bro M. Iqbal dan Rendi Azwari terlebih dulu melalui seleksi yang diadakan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) hingga akhirnya terpilih untuk mendapatkan Golden Tiket untuk mengikuti CBR Track Day 2023 Exclusive Riding Experience at Mandalika International Circuit.
Bro M. Iqbal, bikers CBR Riders Medan mengungkapkan, sangat bersyukur, dan berterima kasih kepada Honda telah memilih dan memberikan kesempatan untuk mengikuti ajang CBR Track Day 2023 ini. Menurutnya ini bagaikan mimpi, karena sebelumnya tidak pernah terbayangkan dia akan terbang ke Mandalika dan mersakan riding istimewa kelas dunia.
Berbagai kegiatan keren juga dipastikan akan diikuti oleh bikers Honda selama mengikuti CBR Track Day 2023 yang akan turut diraseakan bersama-sama dengan bikers Honda dari seluruh Indonesia yang berkumpul di Mandalika International Circuit. Sebelum mersakan sensasi sirkuit Mandalika, para bikers sebelumnya akan mendapatkan coaching clinic langsung dari pebalap Astra Honda Racing Team (AHRT).
Sementara itu Gunarko Hartoyo, Corporate and Marketing Communication Manager PT Indako Trading Coy mengungkapkan, gelaran CBR Track Day merupakan cara Honda untuk mengapresiasi para pecinta kecepatan agar dapat merasakan langsung atmosfer berkendara membanggakan dengan New Honda CBR250RR di sirkuit balap bertaraf internasional. Dengan semangat Satu Hati, pihaknya berharap CBR Track Day dapat memberikan pengalaman berkesan dalam mewujudkan Pride in Every Ride bersama New CBR250RR. (*)
Reporter: Budi Hariadi
Editor: Maranatha Tobing