Rumah Sakit Bhayangkara Batangtoru Dibangun untuk Masyarakat 

oleh
Peletakan batu pertama pembangunan Ruang Radiologi, Kamar Jenazah dan IPAL di RS Bhayangkara Batangtoru (Istimewa/Posmetromedan)

POSMETROMEDAN.com – Rumah Sakit (RS) Bhayangkara Batangtoru, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), peruntukannya dibangun, tidak saja bagi anggota kepolisian, akan tetapi juga untuk masyarakat umum dari mana saja.

Hal ini ditegaskan Kapolres Tapsel, AKBP Roman Smaradhana Elhaj, ketika menghadiri peletakan batu pertama pembangunan Ruangan Radiologi, Kamar Jenazah dan Ipal RS Bhayangkara tingkat IV Batang Toru, Rabu (18/5/2022) kemarin.

“Rumah Sakit ini dibangun untuk memudahkan perawatan danperobatan untuk masyarakat umum, bukan untuk personil Polri saja,” tegasnya.

BACA JUGA..  Kapolres Labuhanbatu Dicopot

Disampaikan, kehadiran RS Bhayangkara tingkat IV Batang Toru, tentunya harus bisa membawa dampak positif bagi masyarakat, khususnya yang ada di Kabupaten Tapsel, terutama di wilayah Batangtooru. Seperti, Kecamatan Angkola Sangkunur, Muara Batang Toru, Marancar dan Angkola Barat.

“Terkhusus warga di lima kecamatan, pelayanan kesehatan akan semakin meningkat karena posisi Rumkit Bhayangkara lebih dekat ke- lima kecamatan itu,”ujarnya.

BACA JUGA..  Kurang Respek Dengan Wartawan, Kombes Pol Raphael Kapolresta Deli Serdang Akhirnya Mutasi

Disebut, Polres Tapsel bersama Kepala RS Bhayangkara akan melakukan sosialisasi kepada seluruh warga, tentang jenis pelayanan yang tersedia di rumah sakit itu. Sehingga, minat masyarakat untuk datang berobat ke tempat itu semakin tinggi.

Pernyataan yang sama juga datang dari Kepala Dinas PU Pemkab Tapsel, Chairul Rizal.

Menurutnya, kehadiran RS Bhayangkara tingkat IV akan meningkatkan indeks pembangunan manusia (IPM), terutama di lima kecamatan.

BACA JUGA..  Kombes Calvin Simanjuntak Pimpin Dirresnarkoba Poldasu

“Masyarakat di lima kecamatan tidak perlu jauh-jauh untuk mendapatkan pelayanan rumah sakit, karena di wilayah ini sudah ada rumah sakit yang lebih dekat dan cepat dijangkau,” tuturnya. (*)

Reporter: Amran Pohan
Editor: Maranatha Tobing