Polda Sumut Berikan Bantuan Kepada Panitia Har Lah NU Ke-98

oleh

POSMETROMEDAN.com – Bentuk kepedulian dari Polda Sumut terhadap masyarakat lewat program Jum’at Barokah, kali ini Dir Binmas Kombes Sofyan Hidayat dan Kasubdit Polmas AKBP Indra memberikan bantuan sembako kepada Perguruan Nadhatul Ulama (NU) yang terletak di jalan Gaperta Tanjung Gusta Medan Helvetia, Jum’at (26/02/2021) pagi.

Pemberian sembako itu juga dihadiri Kasi Komnas Kompol Leli, didampingi Kanit Binmas Polsek Medan Helvetia Ipda Suparmin dan anggota Bhabinkamtibmasnya Aipda Devi Auli Lubis.

BACA JUGA..  Ops Ketupat Toba 2024, Personel Polres Karo Tolong Korban Laka Lantas

Setibanya di Perguruan NU, Dir Binmas di sambut oleh ketua Panitia pelaksana Har Lah NU ke 98 Bapak Khairuddin dan yang lainnya,

“Kami ingin berbagi kepada sesama, semoga apa yang kami berikan ini dapat bermanfaat kepada warga masyarakat yang membutuhkan, yang mana nantinya pihak NU akan mengkompulir bantuan – bantuan dari yang lainnya dan akan membagikannya kepada yang berhak dan pantas menerimanya.

BACA JUGA..  Jaga Kamtibmas Aman, Polres Tanjungbalai Patroli Skala Besar

Dir Binmas Polda Sumut Kombes Sofyan Hidayat juga berharap, bantuan ini setidaknya dapat membantu meringankan beban kepada warga masyarakat yang menerima nantinya, mungkin nilainya tidak seberapa, tetapi didalamnya ada ketulusan, ada kepedulian kami dari Kepolisian khususnya Polda Sumatera Utara,” ucap Kombes Sofyan Hidayat.

“Terimakasih Pak, semoga apa yang kami terima akan menjadi amal dan ladang ibadah buat Bapak sekalian, dan kami mengucapkan terima kasih kami kepada Polda Sumut yang begitu peduli dengan kegiatan berbagi ini” ucap Khairuddin.

BACA JUGA..  Blue Light Patrol Polres Tanjungbalai Cegah Aksi Kejahatan Jalanan

Adapun bantuan yang diserahkan sebanyak 200 paket yang berisi beras 5 kg, 2 liter minyak makan dan gula 2 Kg setiap paketnya. (gib)