Ditinggal ke Ladang, Rumah di Panobasan Tapsel Hangus Terbakar

oleh
Satu unit rumah semi permanen milik warga di Panobasan Lombang, Angkola Barat, Tapsel ludes terbakar (ist/Posmetromedan.com)

Posmetromedan.com – Satu unit rumah semi permanen, rata dengan tanah setelah dilahap sijago merah, Selasa (16/4/2024) siang, di Desa Panobasan Lombang, Kecamatan Angkola Barat, Tapanuli Selatan (Tapsel).

Camat Angkola Barat M Tohir Pasaribu melalui Sekcam Raja MP Harahap pada media ini menyebutkan, kebakaran rumah milik Ismail Siagian itu, terjadi sekitar pukul 14.00 siang. Api begitu cepat melahap rumah beserta kedai kopi didepannya, yang masih menyatu dengan rumah naas itu.

BACA JUGA..  Irak U23 vs Jepang U23, Samurai Biru Berpeluang Menang

“Tidak ada korban jiwa. Kerugian ditaksir ratusan juta rupiah,” terang Raja MP Harahap.

Diuraikan, saat ini kondisi rumah telah rata dengan tanah usai diamuk sijago merah. Bahkan, kobaran api, sempat merembet pada rumah lain disampingnya, namun bisa diatasi, atas bantuan warga dan juga tim pemadam kebakaran, yang juga tiba dilokasi kejadian.

“Posisi rumah yang terbakar tepat dipinggir Jalinsum Padangsidimpuan- Sibolga, sehingga akses pemadaman lebih mudah bergerak,” terangnya.

BACA JUGA..  Geng Motor Tebar Teror di Medan Utara, 2 Remaja Dibacok & Dipanah

Disampaikan, hingga kondisi kebakaran itu dilaporkan, pemilik rumah belum berada dilokasi.

“Kabarnya mereka masih dikebun. Masih terus diupayakan untuk memberi kabar ini. Hampir seluruh barang termasuk Surat Akte maupun Surat berharga lainnya, ludes terbakar,” ungkap Raja.

Menurut Raja, kebakaran tersebut diduga betasal dari dapur rumah. Dimana, saat terjadinya kebakaran kondisinya sedang kosong ditinggal pergi pemiliknya keladang atau kebun.

BACA JUGA..  Parit Proyek Kereta Api Makan Korban, Bocah Helvetia Tewas

“Tentunya saudara kita pemilik rumah ini membutuhkan bantuan. Agar bisa meringankan beban hidup. Karena sudah tidak memiliki tempat tinggal dan perbekalan,” ungkapnya sambil mengaku masih dilokasi bersama Babinsa, Babinkamtibmas, Sekdes serta Perangkat Desa Panobasan Lombang, memantau dilokasi. (*)

Reporter: Amran Pohan
Editor: Maranatha Tobing