Dibantu Masyarakat Satgas TMMD Berjibaku Tuntaskan Rehab Mesjid Baiturrahman

oleh

LANGKAT- Dengan gesit dan tangkas, Satgas TMMD Kodim 0203/Lkt bersama masyarakat berjibaku untuk menuntaskan perehaban Mesjid Baiturrahman hingga hari ini sejak dimulainya Pra TMMD hasilnya mencapai 52 %, “ungkap Dansatgas TMMD ke-103 Kodim 0203/Lkt Letkol Inf Deny Eka Gustiana, Rabu (17/10/2018).

Pengerjaan rehab mesjid tersebut dilaksanakan oleh prajurit TNI yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) TMMD ke-103 Kodim 0203/Lkt. Meskipun akhir-akhir ini curah hujan cukup tinggi melanda kecamatan tersebut, namun TNI bersama masyarakat tetap mengerjakannya hingga bisa tuntas dan bisa dimanfaatkan masyarakat untuk selamanya.

BACA JUGA..  Ratusan Massa Blokir Jalan Propinsi di Pulau Bandring Asahan, Kenderaan Terjebak Macet

Berlangsungnya Pengerjaan rehab pembangunan sejak Pra hingga resmi dibukanya program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-103 Kodim 0203/Langkat, pengerjaan Mesjid Baiturrahman yang berada di Dusun VIII Desa Mekar Jaya Kec. Wampu Kab. Langkat, Sumatera Utara (Sumut) hasilnya sudah mencapai 52 %.

Dansatgas mengatakan bahwa pengerjaan rehab Mesjid Baiturrahman telah mencapai 52 persen berkat gotong royong bersama masyarakat,

BACA JUGA..  Prediksi , Belgium Pro League 14 September 2024

“Rehab Masjid Baiturrahman ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat di bidang rohani. “Rehab Masjid ini merupakan kebutuhan yang sudah lama diinginkan warga setempat,”sebut Dansatgas.

Sementara itu,pengurus Masjid Baiturrahman menyampaikan ucapan terima kasih kepada TNI yang telah peduli dengan rumah ibadah umat Islam.Berkat tentara, mesjid yang sudah lama kami gunakan ini akhirnya bisa direhab.

BACA JUGA..  Nelayan Tewas Jatuh ke Laut

“Saya mewakili umat Islam disini mengucapkan rasa terima kasih kepada seluruh peserta TMMD yang telah membantu merehab tempat ibadah warga setempat, khususnya kepada pak Dandim,”ungkap Suroso.(red)